Jumat, 06 April 2012

Padukan Pemain Muda-Senior, Persebaya Optimis Tiga Poin

Absennya dua pemain inti, Otavio Dutra dan kapten Erol Iba membuat pelatih Divaldo Alves harus melakukan perombakan. Salah satunya dengan mencoba pemain muda seperti bek Tim Nasional (Timnas) U-21, Nurmufid Fastabiqul Khoirot. Memadukan pemain muda dan senior, Bajul Ijo yakin bisa mengatasi Ayam Kinantan, Minggu (8/4/2012) besok sore.

Fasta, sapaan akrab Nurmufid Fastabiqul Khoirot besar peluang diturunkan sejak menit awal. Ia akan diduetkan dengan Rivelino Ardiles. Dengan begitu lini belakang akan diisi pemain-pemain muda. Fasta saat ini baru menginjak usia 21 tahun. Sedangkan Rivelino berusia 25 tahun. Keduanya akan dibandu Edy Edi Gunawan (26 tahun) di bek kiri dan Yusuf Hamzah (27 tahun) sebagai bek kanan.

Masuk lini tengah, bercokol gelandang berusia 25 tahun, Taufiq. Meski usianya masih muda, Taufiq menjelma menjadi roh lini tengah Bajul Ijo. Dialah 'Xavi Hernandez-nya' Persebaya. Seorang jenderal lapangan yang pada laga besok memiliki kans untuk menjadi kapten tim. Sedangkan di lini depan, ada Andik Vermansyah yang seusia dengan Fasta, yakni 21 tahun.

"Saya percaya penuh pemain yang ada, penuh sekali. Pemain muda, pemain tua, kita lihat nanti. Yang penting Persebaya fight," tegas Divaldo,

Dengan modal kombinasi pemain muda dan senior, Divaldo optimis bisa mengenggam poin sempurna, dalam laga yang rencananya digelar di Stadion Gelora Bung Tomo itu. "Setiap pertandingan target kita adalah menang. Itu pasti," tegas arsitek asal Portugal ini.

Dalam pertandingan ini, Persebaya memang jauh diunggulkan. Sebab Bajul Ijo adalah runner up klasemen sementara. Sedangkan PSMS berada di papan dasar. Tak hanya itu, dari 11 kali main, anak asuh Fabio Lopez hanya sekali menang. Sebuah catatan buruk bagi tim sekelas PSMS.

Pada empat pertemuan terakhir Persebaya hanya sekali menang, dua kali seri dan sekali kalah. Di dua pertemuan, dimana Persebaya menjadi tuan rumah, PSMS selalu berhasil mengunci satu poin. Oleh sebab itu, Divaldo mewanti-wanti pemainnya untuk tidak memandang sebelah mata Jecky Pasarella dan kawan-kawan.

Sebab, selain memiliki semangat tempur tinggi, PSMS didukung pemain asing berkualitas. Seperti Goran Ganchev, Vagner Luis De Oliveira Marins dan striker asal Italia, Julio Cesar Alcorse. "Mereka punya pemain depan teknik tinggi. Julio Alcorse dan dua stopper asing juga," ucap Divaldo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar